harga ikan bandeng


Ikan bandeng
Nelayantradisonal-Ciri-ciri ikan bandeng badan memanjang, agak pipih, mata diselimuti lendir, mempunyai sisik besar pada sirip dada dan sirip perut, sirip ekor page 211 panjang dan bercagak sisik kecil dengan tipe cycloid, tidak bergigi, sirip dubur jauh dibelakang.
Biasanyaikan bandeng dikenal sebagai ikan air payau, dan selama ini dibudidayakan didaerah pesisir pantai, namun berkat hasil rekayasa genetika sekarang ikan bandeng bisa hidup dan dibudidayakan di air tawar.

Dari segi harga ikan bandeng termasuk dari kelas menengah keatas.
harga ikan bandeng kalau di bulan januari mahal?
bulan januari pesanan ikan bandeng meningkat drastis.bayak konsumen ibukota kalau bulan januari,di daerah ibukota sekitarnya bulan januari bayak yang menyengglarakan pesta hajat,dan bahan baku konsumsinya termasuk ikan bandeng,tetapi ikan bandeng yang di butuhkan ukuran besar 1 kg /ekor,jadi ikan n bandeng ukuran tersebut kekurangan pasokan sehingga harganya naik.
para petani yambak ikan bandeng memanfaatkan momen bulan januari. kendala para budidaya ikan bandemg. cara mebesarkan ikan bandeng ukuran 1 kg/ekor tidak sebentar butuh waktu 1 tahun,dan modal bayak,makanya jarang sekali petani tambak momen bulan januari yang di sebut (bandeng imlek)
Ikan bandeng termasuk ikan dengan sumber protein terbaik. Ikan bandeng mengandung protein setidaknya 20gram dalam 100gram ikan bandeng. Ikan bandeng juga mengandung lemak, fosfor, kalium, kalsium, nutrium, dan zat besi.

Ikan bandeng disukai karna rasanya yang gurih, rasa daging netral dan tidak mudah hancur saat dimasak.

contoh pasakan ikan bandeng

bandeng telur

Bahan bahan:

3 ekor ikan bandeng segar, bersihkan dan lumuri dengan air jeruk nipis.
1 butir telur, kocok lepas
1 sdm ketumbar
1 siung bawang putih
100 gram tepung serbaguna
50 gram tepung beras
-minyak goreng secukupnya

Cara membuat:

1. Siapkan mangkok untuk wadah tepung.
2. Campur 2/3 tepung bumbu serbaguna dan tepung beras, sisihkan.
3. Campur ketumbar dan bawang putih menjadi satu lalu beri sedikit air.
4. Tambahkan tepung bumbu serbaguna sebanyak 1/3 dan aduk rata.
5. Masukkan ikan bandeng ke dalam bumbu ketumbar dan bawang serta tepung yang telah diberi air.
6. Ratakan bumbu ke seluruh tubuh ikan lalu diamkan selama 10 menit agar bumbu meresap.
7. Celupkan ikan ke telur yang sudah dikocok lepas.
8. Gulingkan ikan ke dalam tepung serbaguna dan tepung beras yang telah dicampur.
9. Goreng ikan bandeng dengan minyak panas hingga berwarna kuning kecokelatan dan matang.
10. Angkat dan sajikan.
PEPES BANDENG



Bahan-bahan:


Bandeng presto utuh.
1 potong kecil terasi
1 sdt ketumbar bubuk
3 butir kemiri, sangrai terlebih dahulu
6 siung bawang putih
8 siung bawang merah
batang serai yang sudah dimemarkan
cabai rawit merah sesuai selera
daun kemangi
daun pisang untuk membungkus
daun salam secukupnya
garam secukupnya
gula secukupnya
kunyit satu ruas jari, bakar sebentar
tomat hijau, potong kecil-kecil

Cara membuat:

1. Haluskan semua bumbu kecuali daun kemangi, daun salam, tomat dan batang serai.
2. Lumuri ikan bandeng dengan bumbu di kedua sisi.
3. Siapkan daun pisang, tata ikan bandeng yang sudah berlumur bumbu
4. Beri daun kemangi, salam, tomat hijau, dan batang serai di atasnya.
5. Tambahkan lagi bumbu halus di atasnya lalu tutup.
6. Gunakan batang lidi untuk merapikan bungkusan.
7. Bakar di atas bara api sampai daun pisang berwarna kecokelatan.
selamat mencoba semoga membantu

Komentar