Posts

Showing posts from February, 2023

ikan kiper beracun

Image
 Ikan kiper. ini banyak terdapat di daerah dermaga/pelabuhan, rumpon, atau area berbatu di pinggir laut. memancing ikan ini sangatlah mudah bisa menggunakan pancing garong dengan joran tegek. Atau dengan menggunakan pancing biasa dengan ukuran yang kecil, karena mulut ikan ini sangat kecil. Untuk rasa ikan Kiper ini sangatlah lezat, tidak kalah dengan ikan-ikan laut lainnya akan tetapi kulitnya agak tebal. Hal yang perlu diwaspadai adalah duri di bagian atas dan bawah ikan ini mengandung racun, namun tidak mematikan akan tetapi rasa sakit yang dirasakan tentu sangat luar biasa bisa sampai 1 jam bahkan lebih. Ikan baronang dan ikan kiper sebenarnya adalah jenis ikan herbivora yang makanan utamanya adalah lumut, rumput laut dan tanaman-tanaman laut lainnya. Tapi dalam kenyataannya ikan tersebut sebenarnya bukanlah ikan herbivora melainkan ikan omnivor. Ikan kiper yang masih kecil cenderung bersifat omnivora sedangkan yang besar lebih bersifat herbivora. Itulah kenapa kita lebih lebih se

ikan sembilang

Image
Nelayantradisonal.blogspot.comIkan sembilang Ikan Sembilang. termasuk jenis ikan laut. Biasanya hidup di laut dangkal, tak jarang juga banyak yang hidup di muara sungai. Keberadaan Sembilang itu terdapat dua jenis Sembilang, Sembilang batu dan Sembilang lubang. Sembilang batu hidupnya di celah batu dan Sembilang lubang hidupnya di lubang-lubang yang di buatnya sendiri.” Sembilang lubang merupakan Sembilang yang telah dewasa. Beratnya sampai lima kilogram dan panjangnya sampai 70 cm. Bentuk ikan ini hampir sama dengan ikan Lele.yang membedakan sembilang mempunyai 3 patil 1 di punggung dan 2 di sirip. lebih aman nya, potong ketiga patil tersebut sebelum mengambil kail. Bila tergores atau tertusuk patil Sembilang, wajah akan pucat, seluruh badan terasa panas dan susah tidur bahkan bisa kejang kejang. Rasa sakit itu akan terus bertambah bila tak segera diobati. Meskipun ganas, racun ikan ini begitu unik. Racun ikan ini hanya menempel pada tubuh korban selama 24 jam. Setelah itu racun Sembi

tempat pelelangan ikan

Image
Secara tradisional. setelah nelayan memperoleh hasil tangkapan, mereka lalu mencoba menjual sendiri kepada konsumen setempat melalui cara barter atau dengan nilai uang tertentu. Kegiatan ini pada umumnya tidak terorganisir dengan baik dan kurang efisien dan tidak produktif, karena mutu ikan kurang terjaga sehingga harga cenderung menurun. TPI memegang peranan penting dalam suatu pelabuhan perikanan dan perlu dikelola dengan sebaik-baiknya agar dapat tercapai manfaat secara optimal Tempat Pelelangan Ikan adalah disingkat TPI yaitu pasar yang biasanya terletak di dalam pelabuhan / pangkalan pendaratan ikan, dan di tempat tersebut terjadi transaksi penjualan ikan / hasil laut baik secara lelang maupun tidak (tidak termasuk TPI yang menjual/melelang ikan darat). Biasanya TPI ini dikoordinasi oleh Dinas Perikanan, Koperasi, atau Pemerintah Daerah. TPI tersebut harus memenuhi kriteria sebagai berikut: tempat tetap (tidak berpindah-pindah); mempunyai bangunan tempat transaksi penjualan ikan;

aplikasi melaut

Image
Nelayantradisonal.blogspot.com Semua konten berupa teks, gambar atau suara dan segala bentuk grafis yang ada di situs ini, sifatnya hanya sebagai informasi bagi pengunjung dan sebagian juga ada yang merupakan hasil salinan. Pengelola Aplikasi Nelpin tidak bertanggungjawab atas segala ketidakakuratan dan kesalahan dan atau keterlambatan dalam memperbarui Data atau Informasi yang ditampilkan pada aplikasi ini. Data atau informasi yang ditampilkan pada aplikasi Nelpin diperoleh dari berbagai instansi, yaitu Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika, Ditjen Perikanan,Balai Penelitian dan Observasi Laut. Pengelola aplikasi berusaha untuk selalu menampilkan sumber data. Data atau informasi pada aplikasi ini jika bermanfaat, dapat disebarluaskan dengan tujuan bukan untuk komersil serta selalu menyertakan sumber dari aplikasi ini. Jika ada pihak ketiga atau oknum yang menggunakan atau mengatas namakan aplikasi Nelpin dalam menjalankan aksi negatifnya, maka kami tidak bertanggungjawab atas h

cara memancing ikan belanak

Image
Cara mancing ikan belanak pakai botol Kita mencari botol plastik dan memotongnya di bagian belakang/bawah, kemudian pada bagian samping botol (nantinya untuk bagian atas) dilubang-lubang. Pada bagian separuh botol yang berlubang-lubang diletakkan styrofoam atau gabus sandal bekas dengan ukuran secukupnya (lihat gambar) sebagai pelampung botol. Pada bagian bawah diberi pemberat dengan tujuan agar posisi botol mendatar dan di bagian berlawanan adalah line senar, yang di bagian itu diberi pelampung agar posisi senar tidak menutupi lubang botol. Lubang-lubang kecil disarankan tidak terlau banyak. Cukup di bagian bawah pelampung besar dengan jarak sekitar 1 – 3 cm untuk lubang kanan dan kiri. Di belakang diberi lubang 2 titik saja dan pada bagian dekat dengan tutup botol tidak diberi lubang. Jika lubang kebanayakan atau kegedean, umpan akan mudah dicuri-serobot oleh belanak dari arah samping. Umpan untuk menarik minat belanak untuk masuk botol bisa digunakan adonan tepung te

cara, budidaya, kepiting, bakau di rumah

Image
cara budidaya kepiting bakau di rumah  Berkembangnya pangsa pasar kepiting bakau (Scylla serrata) baik di dalam maupun di luar negeri adalah suatu tantangan untuk meningkatkan produksi secara berkesinambungan. Dengan mengandalkan produksi semata dari alam/tangkapan jelas sepenuhnya dapat diharapkan kesinambungan produksinya. Untuk itu perlu adanya usaha budidaya bagi jenis crustacea yang mempunyai nilai ekonomis tinggi.Usaha budidaya kepiting bakau harus didukung oleh tersedianya lahan yang bebas polusi, benih dan kemampuan pengelolaan secara teknis maupun manajemen. Lahan pemeliharaan dapat menggunakan tambak tradisional sebagaimana dipakai untuk memelihara udang atau bandeng. Jenis Kepiting Bakau Jenis kepiting bakau yang mempunyai nilai ekonomis tinggi antara lain : Scylla serrata, jenis ini mempunyai ciri warna keabu-abuan sampai warna hijau kemerah-merahan. Scylla oceanica, berwarna kehijauandan terdapat garis berwarna coklat pada hampir seluruh bagian tubuhnya kecuali bagian peru

usaha tambak bandeng dan udang banyak dilakukan penduduk di daerah

Image
  usaha tambak bandeng dan udang banyak dilakukan penduduk di daerah Bandeng adalah jenis ikan konsumsi yang tidak asing bagi masyarakat. Bandeng merupakan hasil tambak, dimana budidaya hewan ini mula-mula merupakan pekerjaan sampingan bagi nelayan yang tidak dapat pergi melaut. Itulah sebabnya secara tradisional tambak terletak di tepi pantai. Bandeng merupakan hewan air yang bandel, artinya bandeng dapat hidup di air tawar, air asin maupun air payau. Selain itu bandeng relatif tahan terhadap berbagai jenis penyakit yang biasanya menyerang hewan air. Sampai saat ini sebagian besar budidaya bandeng masih dikelola dengan teknologi yang relatif sederhana dengan tingkat produktivitas yang relatif rendah. Jika dikelola dengan sistim yang lebih intensif produktivitas bandeng dapat ditingkatkan hingga 3 kaliDari aspek konsumsi bandeng adalah sumber protein yang sehat sebab bandeng adalah sumber protein yang tidak mengandung kolesterol. Bandeng presto, bandeng asap, otak-otak adalah beberapa

cara menangkap kepiting, menggunakan bermacam cara

Image
  cara menangkap kepiting- di darat maupun di air, ada beberapa cara untuk menangkap kepiting, alat yang di gunakan pun ber macam macam. ada yang menggunakan pancing, ada yang menggunakan jaring, ada yang menggunakan caduk dan obor/senter. 1. menangkap kepiting menggunakan pancing. menangap kepiting menggunakan pancing berbeda dengan pancingan ikan, pancingan untuk memancing kepiting, bukan menggunakan kail, kail buat memancing kepiting buat sendiri karena nggaada di toko, kail di buat menggunakan jari jari sepeda, di jadikan segi tiga. Memancing Kepiting tidaklah terlalu susah. Kepiting adalah jenis binatang yang mudah marah. Dan saat marah, kepiting tidak akan melepaskan jepitan kepitnya sampai musuh mati. Dengan dasar ini kita dapat memancing kepiting dengan beberapa cara. Cara yang pertama adalah membuatnya marah. Ini bisa kita lakukan jika kepitingnya dapat dengan mudah kita lihat dari permukaan. Yang harus disiapkan adalah joran pancing, tali/nilon, batu kecil dan jaring untuk t

budidaya udang vaname

Image
budidaya udang vaname Usaha pembenihan udang windu dilakukan untuk menutup kebutuhan benih ditambak yang jumlahnya jauh lebih besar dibandingkan dengan jumlah benih yang tersedia di alam. Berbagai masalah timbul dalam usaha pembenihan, meningkatkan daya pikir dan semangat para pengelola untuk menghadapi segala resiko yang ada. Salah satu masalah yang penting adalah serangkaian penyakit, baik dalam proses pembenihan maupun proses pembesaran di tambak. Masalah penyakit ini sebagaian besar terjadi dan mempengaruhi produksi udang pada tingkat pembenihan. Beberapa cara pengobatan dilakukan, tetapi perlu diketahui bahwa tindakan pengobatan pada dasarnya merupakan suatu usaha yang tidak diutamakan untuk diterapkan dalam pembenihan atau pembesaran udang. Tindakan yang paling tepat dalam menangani masalah penyakit adalah tindkan pencegahan. Taksonomi Udang Windu Menurut Soetomo (1990), klasifikasi udang windu (Penaeus monodon) adalah sebagai berikut :

ikan mujair- jenis ikan mujaer, ciri ikan mujaer, ikan mujaer hidup di, bentuk ikan mujaer, makanan ikan mujaer, rasa ikan mujaer

Image
ikan mujaer-  bayak di temukan di pesisir, tetapi ikan mujaer bukan ikan laut, ikan mujaer sama persis dengan ikan nila.Ikan mujair sangat tenar bagi masyarakat Indonesia. Hampir semua orang mengenal ikan mujair, namun tidak semua orang tahu kenapa ikan ini ada di Indonesia dan bagaimana awal-mula ikan ini dinamai “mujair”? Nama ilmiah ikan mujair adalah Oreochromis mossambicus, dan dalam bahasa Inggris dikenal sebagai Mozambique tilapia, atau kadang-kadang secara tidak tepat disebut “Java tilapia”. Ikan mujair termasuk jenis ikan air tawar. Penyebaran alami ikan ini berada di perairan Afrika dan Indonesia. Ikan mujair mempunyai ukuran tubuh sedang, dengan panjang maksimum yang dapat dicapai sekitar 40 cm. Bentuk badannya pipih berwarna hitam, keabu-abuan, kecokelatan atau kuning. Sirip punggungnya (dorsal) memiliki 15-17 duri (tajam) dan 10-13 jari-jari (duri berujung lunak); serta bersirip dubur (anal) dengan 3 duri dan 9-12 jari-jari. Kemampuan hidup ikan mujair sangat tinggi, karen